foto via ; '' sandiari.com'' |
perasaan saat ini saya selalu melakukan segalanya , segala usaha dengan baik sungguh-sungguh dan 100 % maximal
Tetapi Rezeki yang saya dapat dari kehari- ke hari semakin susah, semakin seret
selain itu,
di tambah juga dengan pengeluaran dana yang tiba-tiba sehingga menghabiskan tabungan saya saat ini,...
Saya tidak menyerah untuk menggapai mimpi dan cita-cita saya , tetapi kenapa banyak sekali rintangan untuk menuju ke sana .
saya mencoba untuk mengoreksi diri saya sendiri,
mengoreksi mungkin ada kesalahan yang pernah saya perbuat di hidup ini sehinga semuanya menjadi seperti sekarang ini
Saya menemukan sesuatu yang mengejutkan untuk saya sendiri,
setelah saya membaca da melihat berbagai ceramah dan tausiah islami, yang ada di tv maupun di internet
yang menyebutkan atau membahas masalah rezeki,
seseorang yang mempunyai masalah dengan rezekinya mungkin saja orang tersebut melakukan atau tidak melakukan hal hal di bawah ini.
Seretnya Rezeki juga bisa di sebabkan karena orang tersebut mempunyai dendam di hatinya ,
dia tidak bisa memaafkan seseorang , dan punya dendan serta niat tidak baik di dalam hatinya
hal ini akan membuat efek yang tidak baik untuk kehidupannya , begitu juga dengan Rezekinya yang tidak lancar, bisa jadi di pengaruhi atau di sebabkan oleh hal ini.
karena ternyata dendan itu bisa menghapus Rezeki .
Tidak melaksanakan solat lima waktu yang tepat, dan in time
waktu bulan ramadhan kemarin ada sebuah Drama tv yang saya tonton setiap malam.
di situ saya melihat sebuah percakapan antara seorang ustad dan seorang tukang ojek yang selalu bermimpi untuk menjadi orang sukses yang kaya raya
tukang ojek tersebut selalu lalai melaksanakan solat yang lima yaktu, dan selalu mengulur waktu atau solatnya telat .
hal ini di komentari oleh si ustadz tersebut,
kata ustadz tersebut,
'' Pantesan rezeki kamu seret dan selalu datang telat. mungkin itu di karenakan , kamu sendiri yang tidak selalu melaksanakan kewajiban kamu yaitu solat lima waktu di saat yang tepat.''
mendengar perkataan si ustadz tersebut saya merasa ingat akan diri saya sendiri.
selama ini saya selalu melaksanakan solat tidak tepat waktu,
selalu mlalaikan dan terlambat sekali untuk melaksanakan solat.
mungkin itulah yang menyebabkan semua yang saya harapkan dan impikan selama ini belum tercapai dan terasa banyak rintangan.
Jangan melupakan sedekah ,
sedekah itu ternyata mempunyai kekuatan yang bisa menarik rezeki yang lebih untuk kita,
asalkan niat sedekahnya , di niati karena allah dengan ikhlas sepenuh hati, tanpa mengharapkan balasan , selain pahala dari Allah .
Yang terakhir, rezeki yang seret juga mungkin di karenakan kita mempunyai dosa yang besar , sehingga menghalangi datangnya rezeki dengan lancar,
oleh karena itu perbanyaklah istigfar ,,semoga allah memaafkan dosa-dosa kita, dan memudahkan datangnya rezeki sesuai harapan kita juga di lancarkan dan di permudah segala jalan usaha kita.
Dan alhamdulillah , setelah mengetahui hal-hal di atas , saya sekarang berusaha untuk bisa memperbaiki diri saya sendiri ,
dan fokus ibadah, juga pada apa yang saya inginkan .
0 komentar:
Post a Comment